Wakil Bupati Ogan Ilir H Ardani Hadiri Penyerahan Sertipikat PTSL

Wakil Bupati Ogan Ilir H. Ardani S.H M.H didampingi Staf Ahli Bupati dan Kepala Perangkat Daerah PemKab. Ogan Ilir terkait Hadiri Penyerahan Sertipikat PTSL (Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap). Kamis (01/12/2022) Bertempat di Ballroom Hotel Aryaduta Palembang.


Acara ini dibuka langsung oleh Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru, S.H., M.M. sekaligus dilanjutkan dengan menyerahkan secara simbolis  sertifikat tanah untuk rakyat sebanyak 500 sertipikat yang akan dibagikan di Kabupaten/Kota di Prov. Sumsel.


H Herman Deru menyampaikan "Begitu besar perhatian pemerintah kepada masyarakat untuk mendapatkan sertipikat tanah miliknya. Untuk itu dia menghimbau kepada masyarakat agar segera melakukan pensertipikatan tanah pada program strategis nasional ini."


"Semoga sertipikat ini dapat dimanfaatkan untuk memperkuat permodalan usaha. Jika tidak untuk usaha makan simpanlah dengan baik jangan dipinjamkan kepada orang lain." Ujarnya


Wakil Bupati Ogan Ilir H. Ardani mengatakan "Pemerintah memberikan sertipikat itu supaya masyarakat penerimanya bisa mengelola tanah terbengkalai didaerahnya secara produktif."


Meskipun memang sertipikatnya bisa menjadi modal dagang, modal usaha, tapi sesuai yang diarahkan oleh bapak Gubernur Sumsel sertifikat bukan untuk diagunkan untuk memenuhi kebutuhan konsumtif.


Acara ini dihadiri langsung oleh Forkopimda Prov. Sumsel, Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Sumatera Selatan dan Kepala OPD Prov. Sumsel dan Masyarakat penerima sertipikat tanah.