Wabup Ardani Terima Rapat Koordinasi Pembahasan Penertiban SMPN 1 Lubuk Keliat


Wakil Bupati Ogan Ilir H. Ardani SH., MH. didampingi Asisten Sekda Ogan Ilir, Staf Ahli Bupati serta Kepala Perangkat Daerah Terkait Memimpin Rapat Koordinasi Pembahasan Penertiban SMPN 1 Lubuk Keliat. Bertempat di ruang rapat Wakil Bupati Ogan Ilir. Rabu (04/01/2023). 

Dalam Rapat koordinasi ini membahas peristiwa kemalingan SMP N 1 Lubuk Keliat yang terjadi sudah sejak lama, dalam laporan kepala sekolah SMP N 1 Lubuk keliat Bapak Marion ada beberapa barang yang dicuri dan itu terus berlanjut sampai hari pertama masuk setelah libur tahun baru. 

Wakil Bupati Ogan Ilir H. Ardani mengatakan ini merupakan masalah yang harus cepat diselesaikan karena ini menyangkut nama baik Pemkab Ogan Ilir. "Berdasarkan laporan dari rapat hari ini ada beberapa barang yang harus segera direalisasikan demi kelancaran dalam proses belajar siswa-siswi SMPN 1 Lubuk keliat".

Wabup Ardani juga menambahkan supaya SMPN 1 Lubuk keliat untuk menambah tenaga penjaga sekolah menjadi 2 orang supaya keamanan di sana lebih meningkat dari yang sekarang. 

"Untuk kepala sekolah SMPN 1 Lubuk keliat supaya dapat membuat rincian tertulis apa saja yang dibutuhkan segera dan juga bantuan jangka panjang yang dapat membantu proses belajar mengajar baik itu bagi siswa dan guru maupun untuk keamanan sekolah" Ujarnya.