Wabup Ardani Membuka Kegiatan Sosialisasi Masjid Ramah Anak (MRA)


Wakil Bupati Ogan Ilir H. Ardani S.H M.H didampingi Kepala Perangkat Daerah Terkait Membuka Sosialisasi Masjid Ramah Anak (MRA). Kamis, (09/11/2023) Bertempat di Ruang Pertemuan Dinas PPPAPPKB Ogan Ilir.


Wakil Bupati H. Ardani menyampaikan  dengan adanya Sosialisasi Masjid Ramah Anak (MRA) tujuan adalah untuk mengoptimalkan fungsi masjid sebagai ruang publik yang dikembangkan menjadi pusat kreativitas anak dan menjadi tempat alternatif untuk anak-anak berkumpul, melakukan kegiatan positif, inovatif, kreatif dan rekreatif yang aman dan nyaman serta terhindar dari berbagai bentuk kekerasan dan diskriminatif. 


Semoga dengan adanya Masjid Ramah Anak dapat membentuk karakter anak yang memiliki kecintaan terhadap masjid dan memiliki akhlak yang baik sehingga dapat menciptakan SDM yang unggul untuk daerah nantinya" Ujarnya