Lebih Baik Mencegah dari Mengobati, Pemkab OI Gelar Rapat Tindak Lanjut Penanggulangan Penyebaran Covid-19

Wakil Bupati Ogan Ilir H Ardani S. H M. H didampingi Staf Ahli Bupati,  Kepala Perangkat Daerah Kab. Ogan Ilir dan Camat Se Kab. Ogan Ilir gelar Rapat Tindak Lanjut Penanggulangan Covid-19 di Kabupaten Ogan Ilir. Kamis (8/7/2021) bertempat di Ruang Rapat Bupati KPT Tanjung Senai Indralaya.

Wakil Bupati H Ardani menyampaikan "Rapat tindak lanjut penanggulangan Covid-19 di Kabupaten Ogan Ilir dilakukan untuk mencegah penularan Covid-19 khususnya di Kabupaten Ogan Ilir. 

"Bagi para Kepala Perangkat Daerah harus memperketat Prokes dan mengawasi kesehatan para stafnya masing-masing, apabila ada anggota staf yang terlihat tidak enak badan tapi tetap memaksakan masuk tolong di istirahatkan saja dirumah karena ini demi memberikan rasa aman dan nyaman saat melayani masyarakat dan untuk pencegahan wabah covid-19 di lingkungan Perkantoran Pemerintahan Kabupaten Ogan Ilir. 

Wakil Bupati Ogan Ilir juga menambahkan "teruntuk para Camat agar dapat melakukan hal serupa dan melakukan  penanganan prokes lebih ketat karena banyak sekali kegiatan-kegiatan di tingkat Kecamatan yang melakukan kerumunan masa. Peran camat sangat penting untuk mensosialisasikan di tingkat Desa, sehingga baik kegiatan-kegiatan yang banyak mengundang kerumunan dapat di cegah tetapi  jangan sampai menakut-nakuti masyarakat sehingga perputaran roda ekonomi terhambat. 

"lebih lanjut Wakil Bupati menambahkan agar Organisasi Perangkat Daerah khususnya Dinas Kesehatan mendata para lansia yang belum melakukan vaksinasi Covid-19 agar vaksinasi covid-19 di Kabupaten Ogan Ilir dapat berjalan lancar dan sukses.