Bupati OI Lantik Karang Taruna Kecamatan dan Desa Se-Kecamatan Indralaya Utara

Kominfo OI - Bupati Ogan Ilir H.M Ilyas Panji Alam SE., SH., MM melantik dan mengukuhkan pengurus Karang Taruna Kecamatan dan pengurus Karang Taruna Desa Se-Kecamatan Indralaya Utara. Acara pelantikan ini dilangsungkan di Balai Serbaguna Desa Parit Kecamatan Indralaya Utara Kabupaten Ogan Ilir.

Bupati OI H.M Ilyas Panji Alam SE., SH., MM menyampaikan hal ini agar menjadikan organisasi Karang Taruna sebagai sarana untuk mengembangkan kemampuan diri dan membangunan jaringan.

"Dengan berorganisasi kita bisa berkomunikasi dengan Bupati, DPRD, Camat dan Kepala Desa", ungkap Bupati dihadapan anggota Karang Taruna dan tamu undangan.

Dalam kesempatan ini, Bupati OI juga memberikan dana tambahan bagi pengurus kecamatan, dan dana tersebut akan dititip dengan dana operasional pihak kecamatan.

"Kedepan akan diberikan dana untuk pengurus Karang Taruna Kecamatan, dan dana tersebut akan dititip dengan dana operasional Pemerintah  Kecamatan", ungkap Bupati OI sembari mengucapkan selamat kepada pengurus yang dilantik.

Sementara Ketua Karang Taruna OI Wahyudi, S.T  yang juga Wakil Ketua DPRD OI mengatakan bahwa karang taruna merupakan organisasi yang bermitra dengan pemerintah dari pusat hingga tingkat desa, oleh sebab itu seluruh pengurus dan anggota Karang Taruna harus bekerjasama dalam membangun.

"Pengurus Karang Taruna harus bisa saling bahu membahu dengan Bupati, camat, dan Kepala Desa dalam membangun daerah atau desanya," ucap Ketua Karang Taruna OI sembari mengucapkan terima kasih kepada Bupati OI H.M Ilyas Panji Alam yang telah memenuhi permohonan untuk memberikan dana operasional bagi pengurus kecamatan.