Penyerahan Sarana Kerja Petugas Lapangan KB dan Penyerahan Hadiah Pemenang Lomba Kampung Keluarga Berkualitas

Bupati OI H.M. Ilyas Panji Alam S.E., S.H., M.M bersama BKKBN OI Gelar Penyerahan Sarana Kerja Petugas Lapangan KB (PPKBD) dan Penyerahan Hadiah Pemenang Lomba Kampung Keluarga Berkualitas Tingkat Kabupaten Ogan Ilir Tahun 2020. Senin (21/09/2020) Bertempat Di Hotel Ilaya Jl.Lintas Timur KM 20.

Kegiatan ini diikuti sebanyak 241 peserta PPKBD Desa di 16 Kecamatan Ogan Ilir. Adapun Pemenang Lomba Kampung Berkualitas Tingkat Kabupaten Ogan Ilir Tahun 2020 Juara I Berseri Desa Burai Kec Tanjung Batu, Juara II Seroja Desa Sembadak Kec Pemulutan, Juara III Palem Desa Palemraya Kec Indralaya Utara.

Dalam sambutannya Bupati OI menyampaikan "peran PPKBD di Desa memiliki tugas yang sangat penting yaitu memberikan informasi tentang Keluarga Berencana di Desa dan di Dusun serta hadir dalam setiap Posyandu guna memberikan informasi yang baik dan berguna bagi masyarakat," ujarnya.

"Pembinaan Kader PPKBD adalah untuk meningkatkan kepedulian  dan peran serta IMP (Institusi Masyarakat Pedesaan/Kelurahan) agar menjadi pengelola dan pelaksana program KB yang dinamis dan mandiri dalam menyelenggarakan berbagai kegiatan yang berkaitan dengan (Pendewasaan), Usia Perkawinan, Pengaturan Kelahiran, Pembinaan Ketahanan Keluarga, dan Peningkatan Kesejahteraan Keluarga", tambahnya.

"Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir Mengucapkan Selamat dan Apresiasi kepada semua pihak atas terselenggarakannya kegiatan ini. Tentunya ini akan memberikan dampak yang bermanfaat bagi masyarakat. Saya harap akan terus diadakan Lomba Kampung Keluarga Berkualitas".

"Kemudian harapan saya kedepan bahwa dengan adanya sarana kerja tentu akan menambah semangat bagi para kader KB untuk semaksimal mungkin memberikan informasi tentang Keluarga Berencana di Desa dan di Dusun", harapnya.

Selanjutnya, Bupati OI mengucapkan Selamat kepada para pemenang Lomba Kampung Keluarga Berkualitas, dan bagi yang belum menang untuk terus memberikan yang terbaik pada Lomba Kampung Keluarga Berkualitas selanjutnya.

Turut hadir pada acara ini Ketua Tim Penggerak PKK OI Ibu Hj. Meli Mustika S.E., M.M, Kepala OPD Pemkab OI, Camat se-Kab OI.